
Bikin parfum sendiri menjadi pengalaman menarik bagi siapapun yang ingin membuat aroma personal. Dengan kandungan yang aman untuk kulit, dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Di Jogja, Aidulur bisa bikin parfum non-alcohol menawarkan berbagai opsi, mulai dari parfum berbentuk spray, roll on, hingga balm. Setiap jenis memiliki karakteristik dan cara penggunaan yang berbeda, sehingga peserta bisa memilih sesuai kebutuhan.
Berikut panduan lengkap mengenai jenis parfum dan variasinya.
1. Spray Perfume
Parfum berbentuk semprot yang aromanya cepat tercium dan bisa menyebar luas. Tersedia dalam alcohol base, milk base, dan water base sesuai intensitas aroma yang diinginkan. Parfum spray terdiri dari tiga jenis utama:
- Alcohol Base: Parfum berbasis alkohol membuat aroma cepat tercium dan menyebar luas. Wanginya kuat, langsung terasa saat disemprot, dan cepat kering di kulit. Cocok untuk pengguna yang ingin parfum segera memberikan kesan aroma standout.
- Milk Based Perfume: Memiliki aroma lembut dengan tekstur sedikit creamy. Wanginya nyaman di kulit dan tahan lama, ideal untuk penggunaan sehari-hari.
- Water Based Perfume: Aroma ringan dan segar, cocok bagi mereka yang tidak suka wangi terlalu kuat. Aman untuk kulit sensitif dan bisa diaplikasikan berkali-kali.
Spray perfume umumnya digunakan untuk memberikan aroma yang cepat tercium, cocok untuk berbagai kesempatan dan bisa diaplikasikan di pakaian maupun kulit.
2. Roll On Perfume
Parfum dalam bentuk roll on yang praktis dan mudah dibawa. Aromanya lebih tahan lama dan aman di kulit. Roll on parfum non-alcohol tersedia dalam beberapa variasi:
- Fragrance Roll On: Menggunakan fragrance oil, aromanya lebih kuat dan tahan lama. Bentuk roll on membuatnya praktis dibawa dan digunakan kapan saja.
- Essential Oil / Mix: Berbahan essential oil atau campuran alami. Aromanya lebih natural dan menenangkan, aman digunakan langsung di kulit.
- Jojoba Base: Carrier oil ringan yang melarutkan aroma sehingga aman diaplikasikan di kulit. Membantu aroma lebih bertahan lama.
Roll on cocok untuk penggunaan sehari-hari karena praktis, tidak mudah tumpah, dan aromanya lebih tahan lama dibanding spray ringan.
3. Balm Perfume
Balm adalah parfum padat yang diaplikasikan dengan cara dioleskan. Parfum padat yang dioleskan ke kulit. Terbuat dari carrier oil seperti jojoba atau coconut, aromanya tahan lama, mudah dibawa, dan cocok untuk penggunaan sehari-hari.
Perfume Balm ideal bagi yang menginginkan parfum tahan lama, mudah dibawa, dan tidak repot saat bepergian.
Panduan Notes Parfum
Untuk meracik parfum, penting mengetahui struktur aromanya:
- Top Notes: Aroma pertama yang tercium, bertahan ±1 jam, memberi kesan awal parfum.
- Heart (Middle) Notes: Aroma utama yang muncul setelah top notes memudar, bertahan ±1–3 jam.
- Base Notes: Aroma paling tahan lama, bertahan ±1–6 jam, menjadi kesan akhir parfum.
Pemahaman notes ini membantu peserta meracik parfum yang seimbang antara aroma cepat tercium, karakter utama, dan wangi tahan lama.
Tips Memilih Parfum Non-Alcohol
- Tentukan bentuk parfum sesuai kebutuhan: spray untuk aroma cepat, roll on untuk praktis, balm untuk tahan lama.
- Pilih base sesuai selera: milk/water untuk lembut, alcohol untuk kuat, jojoba/coconut untuk aromatik natural dan nyaman di kulit.
- Perhatikan notes parfum agar kombinasi aroma sesuai karakter yang diinginkan.
- Uji aroma langsung di kulit karena wangi bisa berbeda setelah diaplikasikan.
Membuat parfum non-alcohol sendiri di Jogja memberikan pengalaman personal, aman, dan bisa disesuaikan selera. Peserta dapat mencoba berbagai jenis spray, roll on, atau balm, sekaligus belajar memahami istilah dan karakter parfum agar aroma yang dihasilkan tepat sesuai keinginan.
Aidulur bisa langsung datang ke toko yang berlokasi di Jl. A.M. Sangaji No.37, Cokrodiningratan, Kec. Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Sekitar 200 m dari Tugu Jogja.
Bawa pulang wangi Jogja dalam setiap tetes aromanya. Untuk informasi lengkap kunjungi AiCARE The Label dan hubungi admin kami. Intip produk kami di marketplace:
Instagram: aicare.idn
Shopee: aicarethelabel
TikTokshop: aicarethelabel
Tokopedia: aicarethelabel